![[ VIDEO ] Kawasan Tanah Abang Terbakar, Penyebab Kebakaran Belum Diketahui Regional & Jakarta [ VIDEO ] Kawasan Tanah Abang Terbakar, Penyebab Kebakaran Belum Diketahui](https://cdn.statically.io/img/elangnews.com/f=auto/wp-content/uploads/2021/04/Kebakaran-300x262.png)
Elangnews.com, Jakarta – Kebakaran hebat melanda kawasan kebon Melati, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (8/4/2021) sore. Penyebab kebakaran belum diketahui.
Api dan asap membubung dan terlihat dari sejumlah kawasan seperti dari Karet, Palmerah, Thamrin dan Roxy Mas. Mulanya warga menduga Pasar Tanah Abang yang terbakar.
Namun dari informasi yang disebar lewat platform milik Pemprov DKI dipastikan lokasi yang terbakar adalah permukiman penduduk.
Humas Damkar DKI Jakarta Mulat Wijayanto dalam keterangannya kepada wartawan memastikan yang terbakar adalah rumah tinggal. “Sementara 15 unit (mobil damkar), 75 personel,” ujar Mulat.
Dikutip dari Jakfire, kebakaran tepatnya di Jl. Sabeni Rt. 001 Rw. 012, Kel. Kebon Melati, Kec. Tanah Abang (titik kenal Pasar Kambing) Jakarta Pusat.
“Pukul 17.40 perambatan sudah dapat dilokalisir oleh petugas. Sebanyak 17 unit mobil pompa berikut pendukung dikerahkan kelokasi kebakaran,” tulisnya.
Api baru dapat dikendalikan pukul 19.47. “Proses pemadaman dinyatakan selesai pada pukul 19.30. Tidak ada korban dalam kejadian ini. Penyebab kebakaran sendiri masih dalam penyelidikan pihak berwajib,” terangnya. (Yat/Red)